Sabtu, 05 Februari 2011

Saya Bertemu Rudy

Rudy adalah panggilan Pak Habibie sewaktu muda dulu... Begitulah yang saya baca dari buku Habibie dan Ainun.

Hari ini adalah hari yang sangat membahagiakan untuk saya. Saya bertemu dengan Rudy idola saya. Saya sangat mengidolakan Bapak Bacharuddin Jusuf Habibie, tidak hanya karena kepintarannya, prestasinya, tapi juga karena kecintaannya pada istrinya Ibu Hasri Ainun Habibie...

Siang itu pukul 14.00 saya sudah berada dalam daftar pengunjung Gramedia Ambarukmo Plaza yang mengantri untuk mendapat tanda tangan Pak Habibie yang dijadwalkan akan melakukan signing book Habibie Ainun disana. Saya sangat bersemangat, penuh suka cita karena akan bertemu idola saya.

Saya tidak sendiri, siang itu saya ditemani oleh Sasa, Intan dan Miun. Sasa dan Intan tidak membeli bukunya, tetapi merekalah yang sangat berjasa mengabadikan pertemuan saya dengan idola saya itu. Terima kasih sebesar-besarnya untuk Sasa dan Intan. Miun dan Saya membawa buku Habibie Ainun. Ini adalah kali kedua saya membeli bukunya, sebelumnya saya sudah membelinya dan memberikan buku itu kepada seseorang sebagai hadiah. Dan buku yang ini akan saya simpan untuk diperlihatkan kepada anak cucu saya kalau saya pernah duduk berdampingan dengan Presiden ke 3 di republik ini.


sambil mengantri kami berfoto-foto dulu


saya benar-benar terharu bisa duduk sedekat ini dengan Pak Habibie


salam untuk Clara Ayu
Habibie
5 Februari 2011

3 komentar:

J4K4 4NDRE4 mengatakan...

claraaaaaaaaaaaaaaaaa................fotonya itu..........................
huhhhhh

claraayu mengatakan...

hihihi :p

nanoadhi mengatakan...

keren mb ..