Rabu, 01 Desember 2010

Nostalgia di Malam Hari

Memori 4 tahun yang lalu tiba - tiba terkenang kembali. Disaat kami murid SMA sedang giat - giatnya menyiapkan diri untuk menghadapapi ujian akhir sekolah. Tidak hanya ujian untuk lulus dari bangku SMA saja, tetapi juga ujian untuk masuk ke universitas.

Hampir setiap hari kami semua dengan giat mengikuti bimbingan belajar untuk mempersiapkan diri menghadapi ujian - ujian. Hanya ada dua keinginan saya saat itu, lulus SMA dengan nilai yang baik dan diterima di perguruan tinggi negeri.

Saat pelepasan sma.. kami di wisuda bersama - sama menggunakan kebaya (siswi), batik (siswa). Kami menyanyi bersama dengan penuh kebahagiaan dan haru.

Meluapkan kegembiraan dengan coret - coretan. Saling menuliskan pesan di seragam sma yang telah kami gunakan selama 3 tahun...

Alhamdulillah saya diterima di Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM... Salah satu universitas negeri kebanggaan negeri ini. Tidak saya pungkiri masuk UGM bukan keinginan utama saya. Saya sangat berkeinginan untuk masuk Universitas Indonesia. Ya dengan alasan UI sangat dekat dengan tempat tinggal saya, dan UI juga adalah salah satu universitas terbaik di Indonesia. Tapi apa boleh dikata Allah berkehendak lain, saya tidak diterima di UI dan akhirnya harus merantau ke Jogja untuk menimba ilmu disini... Mungkin semua jalan ini adalah jalan terbaik yang Allah berikan kepada saya, ada hikmah dari semua ini. Meskipun dulu saya sangat sedih dan kecewa tidak diterima di universitas yang saya dambakan. Tapi setelah menjalani masa - masa di kampus ini, saya sangat bahagia. Terpikirkan oleh saya, saya tidak akan mendapatkan banyak pengalaman seperti sekarang jika saya berkuliah di Jakarta.

Tidak terasa sudah 3,5 tahun saya menimba ilmu di kampus ini.. dan tahun ini insyaAllah adalah tahun terakhir saya melaksanakan kewajiban saya sebagai seorang mahasiswa.. Semua perasaan bercampur aduk menjadi satu. Saya tidak tau haruskah bahagia atau sedih meninggalkan kampus ini. Saya begitu mencintai kampus ini, kampus yang terkenal dengan kedisiplinannya, dosen - dosen yang sangat berkualitas, teman - teman yang sangat baik dan semua pengalaman juga cerita - cerita indah yang saya dapatkan disini...


Pada semester awal perkuliahan saya dan aci sangat bersemangat berfoto di tugu FEB ini haha


sahabat - sahabatku tersayang... selama masa perkuliahan kami selalu janjian untuk mengambil kelas yang sama. penuh suka duka dan canda tawa...

Suatu saat nanti saya pasti akan sangat merindukan kampus ini. Kampus dimana saya belajar mengenai apapun, kedisiplinan, persahabatan dan cinta...

4 komentar:

Anonim mengatakan...

dosen yang disiplin? dosen yang mana tuh.. hihi

claraayu mengatakan...

hampir semua dosennya begitu mas awik hehe... asdosnya begitu haha

dimas mengatakan...

waw.. yang bentar lagi mau wisudaa... ho ho ho..

Annisa Prasetio mengatakan...

the gang sign is unbelievable *can't watch*